Memilih Produk Pangan yang Aman dari Bahan Berbahaya


 

Bahan tambahan pangan (BTP) merupakan ingridien yang tidak lepas penggunaannya dalam pengolahan bahan pangan. Menurut Undang-Undang No. 18 tentang Pangan, BTP didefinisikan sebagai bahan yang ditambahkan ke dalam makanan untuk memengaruhi sifat atau bentuk pangan atau produk pangan. BTP terdiri dari BTP alami dan BTP buatan yang aman bagi kesehatan, sengaja ditambahkan pada proses pengolahan pangan sehingga daya simpannya lebih lama, nilai gizi lebih tinggi, serta tekstur dan cita rasa lebih baik.

 

"Terkait BTP, kami menyusun batas-batas penggunaannya setelah melalui kajian keamanan pangan. Beberapa masalah masih muncul di industri pangan, khususnya usaha kecil mikro dan menengah (UMKM) yaitu penggunaan bahan berbahaya misalnya formalin, borak, dan obat-obat tertentu," tutur Direktur Standardisasi Produk Pangan Badan Pengawas Obat dan Makanan, Drs. Tepy Usia, Apt., M.Phil., Ph.D dalam Media Breafing tentang konsumen cerdas keamanan pangan. Acara ini diselenggarakan oleh Pusat Informasi Produk Industri Makanan dan Minuman (PIPIMM) di Jakarta pada 24 Mei 2017 lalu. Fri-29

Artikel Lainnya