Buhler Resmikan Pusat Aplikasi Pengembangan Produk



Proses pengembangan produk bukan perkara mudah, banyak yang harus dilakukan industri supaya menghasilkan produk yang outstanding, berkualitas dan mampu bersaing di pasaran. Dengan tujuan ingin membantu dan terlibat dalam penciptaan produk yang fenomenal, Buhler hadir menawarkan solusi dan teknologinya. Di Alam Sutera kemarin(26/3/2015), PT Buhler Indonesia meresmikan pusat aplikasi berteknologi canggih pertama di Asia Tenggara yang diberi nama State-of-the-Art Application Center. Di pusat aplikasi ini nantinya para pelaku industri pangan bisa menjajal kehebatan teknologi Buhler dalam mengoptimalkan proses dan produk yang sudah ada, maupun untuk mengembangkan produk baru yang inovatif. Pelanggan juga dapat melakukan uji coba mesin, dan melakukan analisa terhadap produk yang sedang dikembangkan. Tak hanya itu, di pusat aplikasi ini pelanggan juga bisa berkonsulitasi dengan tenaga ahli Buhler yang berkaitan dengan mesin maupun proses pengolahan, sehingga pelanggan bisa mendapatkan solusi sesuai kebutuhannya untuk mengembangkan produk.

 

Tomas Soleman, Managing Director PT Buhler Indonesia mengatakan, "pusat aplikasi ini tidak hanya diperuntukkan untuk pelanggan di Indonesia, tetapi juga untuk pelanggan kami se-ASEAN. Pusat aplikasi kami menyediakan empat fasilitas utama yakni coffee laboratory, cocoa laboratory, chocolate laboratory, color testing trial center dan bakery test center."

 

Coffee laboratory, untuk memberikan solusi inovatif terkait proses pengolahan kopi; cocoa laboratory untuk menganalisa kualitas cocoa butter sehingga bisa mengoptimalkan cocoa processing seperti proses winowwing, alkalizing, nibs roasting, dan grinding. Chocolate laboratory untuk mengoptimalkan proses pengolahan kokoa butter menjadi produk cokelat, seperti menganalisa suhu proses tempering dengan tepat. Color sorting trial center untuk mengoptimalkan proses sorting dengan teknologi optik yang canggih. Dan bakery test center,  memberikan solusi inovatif terkait kerja enzim untuk pengembangan volume produk bakery.

 

Pusat aplikasi ini diharapkan dapat mendatangkan win-win solution antara Buhler dan pelanggannya, terutama membantu pelanggan meningkatkan daya saing produknya di pasar global. Ita

Artikel Lainnya

  • Apr 11, 2025

    Pameran Food+Beverage Indonesia dan Indonesia Seafood & Meat (IISM) 2025 Siap Digelar

    Sektor makanan dan minuman di Indonesia kini memasuki era baru, di mana inovasi, keberlanjutan, dan kolaborasi bisnis mulai memainkan peran utama dalam membentuk masa depan industri ini. Dalam perkembangan pesat ini, Food+Beverage Indonesia 2025 hadir untuk mendorong pertumbuhan bisnis,  ...

  • Mar 30, 2025

    Reformulasi Minuman: Inovasi berbasis Ingridien Fungsional Indonesia

    Diskusi mengenai reformulasi minuman berpemanis sering mengacu pada laporan Organisasi Kesehatan Dunia (World Health Organization/ WHO) tahun 2022 yang mengulas dampak kesehatan dari Pemanis NonGula (Non-Sugar Sweeteners/NSS) (Rios-Leyvraz and Montez, 2022).  ...

  • Mar 28, 2025

    Reformulasi Minuman: Ragam Strategi Pengurangan Kadar Gula

    Pemerintah menerbitkan PP 28 (2024) tentang Peraturan Pelaksanaan UndangUndang Nomor 17 tahun 2023 tentang Kesehatan pada 26 Juli 2024. Kebijakan itu untuk menjawab sejumlah tantangan kesehatan, salah satunya kandungan gula, garam, dan lemak (GGL). ...

  • Mar 26, 2025

    Performa Sensoris Beragam Pemanis Non-sukrosa

    Reformulasi minuman menjadi salah satu intervensi penting dalam upaya pengurangan konsumsi gula pasir (sukrosa) dan gula-gula dengan nilai glikemik tinggi seperti glukosa, fruktosa, dan lakotosa. Langkah formulasi ini diharapkan berkontribusi dalam mengurangi risiko obesitas dan penyakit diabetes. Pemanis non-sukrosa seperti pemanis rendah atau tanpa kalori, memainkan peran sentral dalam reformulasi ini, memungkinkan terciptanya produk minuman dengan rasa manis yang tetap nikmat namun dengan kandungan gula dan kalori yang jauh lebih rendah. ...

  • Mar 21, 2025

    RTD ALOE VERA FUNGSIONAL RENDAH GULA

    Permintaan terhadap produk pangan fungsional mengalami peningkatan signifikan dalam beberapa tahun terakhir, seiring dengan meningkatnya kesadaran masyarakat akan pentingnya gaya hidup sehat. Dalam sepuluh tahun terakhir, terjadi peningkatan signifikan dalam kasus penyakit yang disebabkan oleh pola konsumsi yang kurang sehat, seperti Diabetes Melitus (DM) yang semakin umum ditemukan, bahkan pada populasi usia muda. ...