Mendesain Kemasan Produk Daging Unggas


 

Konsumsi protein meningkat dari tahun ke tahun. Berdasarkan data Rabobank, terjadi pertumbuhan 60% konsumsi protein dunia dalam 20 tahun dan konsumsi protein dari unggas (poultry) menyumbang sebesar 30%.

 

"Bisnis peternakan ayam berkembang dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti keberlanjutan, kenyamanan, interaksi dengan masyarakat," tutur Executive Director Global Poultry Sector Sealed Air, Christophe Gottar dalam Seminar Innovative Poultry Packaging yang diselenggarakan di Jakarta pada 19 Januari 2017.

Urbanisasi merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi berkurangnya pasar tradisional sehingga menimbulkan kebutuhan baru terhadap pengemasan produk daging, khususnya unggas. Pola hidup yang individu juga memberikan peluang untuk pengembangan daging yang kemasan dengan ukuran saji untuk satu orang.

Selain itu, segmentasi produk juga menjadi cara penting untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang semakin beragam. Misalnya daging dada ayam yang dengan segmentasi untuk porsi keluarga, halal, dan organik. Fri-29

Artikel Lainnya