Pemanis yang secara alami terdapat di alam adalah monosakarida misalnya fruktosa. Pemimpin Regional Texturants Asia Pasific Tate & Lyle (T&L), Gerd Frank Pedersen memperkenalkan kristal fruktosa, karbohidrat alami termanis dari semua karbohidrat alami yang ditemukan dalam pangan seperti buah-buahan, sayuran, dan madu. Hal ini berarti konsumen mendapatkan tingkat manis yang diinginkan dengan lebih sedikit kalori dan gula. Selain itu, fruktosa memiliki banyak sifat fungsional yang unik yang membuat bahan pangan semakin berharga. Bahkan kemampuan unik tersebut juga meningkatkan rasa buah dalam produk minuman atau menutupi off-note yang sering dikaitkan dengan beberapa pemanis intensitas tinggi.
Informasi lebih lanjut dapat dilihat pada FOODREVIEW INDONESIA Vol 1, No 1, 2017 edisi "Innovation Challanges 2017" di www.foodreview.co.id atau pustakapangan.com